Amey Warminih atau yang akrab dengan nama Amey Amanda kembali mendapat Anugrah sebagai Best Inspiring and Creativity Women dalam Women Award Inspiring Creative Innovative, pada Hari Jum’at, tanggal 22 Juli 2022. Kali ini yang memberikan anugrah adalah Majalah PenghargaanIndonesia.com, Portal Penghargaan No. 1 di Indonesia. Anugrah diberikan di suatu tempat di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat.
Penghargaan ini diberikan kepada Amey Warminih atas partisipasi aktif yang dilakukan dalam bidang pemberdayaan manusia. Dalam aktivitasnya, bersama Indo Global Centre yang berkedudukan di Singapura Amey Warminih melakukan kegiatan pemberdayaan terhadap pekerja migran yang ada di Singapura. Sehingga para pekerja migran tersebut, utamanya kaum perempuan dapat mengisi waktu di hari Sabtu dan Minggu, dengan tambahan keterampilan. Kegiatan yang dilakukan adalah Amey Warminih, antara lain: kelas komputer, make up, religi, Caregiver dan seremoni untuk mempererat hubungan antar pekerja dan negara asalnya.
Penghargaan Best Inspiring and Creativity Women Award ini merupakan apresiasi dan pengakuan yang mengukuhkan sebagai salah satu terbaik di tanah air. Penghargaan bagi yang berprestasi untuk menunjukan peluang perbaikan berupa “Opportunity For Improvement”. Hal ini dapat digunakan sebagai Strategi Praktis dalam berekspansi dan meningkatkan keberhasilan diri dan lembaga. Pemberian penghargaan terbukti mampu meningkatkan kinerja dan daya saing nasional maupun internasional.
Adapun kriteria penilaian dalam penghargaan ini, yaitu: Keseluruhan Manajemen; Tata kelola lembaga; Hubungan Investor; Tanggung jawab sosial lembaga; Kredibilitas, dedikasi dan loyalitas; Berfikir strategis dan visioner; Memenuhi standar prestasi otoritatif. Dan tim Juri berasal dari Indonesia Award Magazine; Success Research dan Indonesia awards center.com.